Total Tayangan Halaman

Kamis, 04 November 2010

RPP Bahasa Indonesia Kelas VIII


Sekolah
:
SMP Negeri 1 Batangan

Mata Pelajaran
:
Bahasa Indonesia

Kelas/Semester
:
VIII/1

Standar Kompetensi
:
1.
Memahami wacana  lisan berbentuk laporan
Kopetensi Dasar
:
1.1
Meng­­­ana­lisis laporan
Indikator
:
1.
2.

3.

4.

Dapat mementukan tema laporan
Dapat menuliskan  pokok-pokok laporan yang diperdengarkan dengan kalimat singkat
Dapat menganalisis pola urutan waktu atau ruang dalam laporan yang diperdengarkan
Dapat menunjukkan kelebihan dan kekurangan laporan
Alokasi Waktu
:
2 X 40 menit (1 x pertemuan)
(Pertemuan ke-1 dari 2 pertemuan)

A.        Tujuan Pembelajaran
1.   Melalui kegiatan mendengarkan laporan yang dibacakan, siswa dapat mementukan tema laporan dengan benar.
2.   Melalui kegiatan berdiskusi, siswa dapat menuliskan  pokok-pokok laporan yang diperdengarkan dengan kalimat singkat.
3.   Melalui kegiatan berdiskusi, siswa dapat menganalisis pola urutan waktu atau ruang dalam laporan yang diperdengarkan dengan benar.

B.        Materi Pembelajaran
Batasan Laporan
Laporan merupakan suatu keterangan mengenai suatu peristiwa atau perihal yang ditulis berdasarkan berbagai data, fakta, dan keterangan yang melingkupi peristiwa atau perihal tersebut. Laporan mengenai peristiwa atau perihal yang bersifat penting atau resmi biasanya disampaikan dalam bentuk tulisan.

Analisis laporan
Menganalisis laporan berarti melakukan suatu kajian atau penelitian terhadap suatu laporan. Hal yang dianalisis dalam laporan dapat meliputi isi peristiwa, kronologi waktu, kelengkapan data, kebahasaan, dan bentuk laporan.

Cara Mengalisis Laporan
1.      Menyimak laporan dengan saksama, sehingga dapat menangkap informasi yang disampaikan secara utuh dan lengkap serta terperinci.
2.      Melakukan pengecekan terhadap setiap hal yang dilaporkan secara detail dan cermat.
3.      Tidak mencampuradukkan antara fakta (yang bersifat objektif) dan opini atau pendapat (yang cenderung bersifat subjektif).
4.      Melakukan kajian terhadap kebenaran atau ketepatan hasil laporan tersebut.

C.  Pendekatan dan Metode
1.   Pendekatan: Komunikatif
2.   Metode:
a.   Ceramah
b.   Tanya Jawab
c.   Penugasan
d.   Diskusi

D.  Skenario Pembelajaran
            Pertemuan pertama
1. Kegiatan Awal (10) menit)

1.           Guru menyampaikan KD dan mengaitkannya dengan kehidupan.
2.           Guru bertanya jawab tentang laporan.

2. Kegiatan Inti
Eksplorasi
1)       Siswa mendengarkan sebuah laporan yang dibacakan siswa lain.
2)       Siswa menuliskan pokok-pokok laporan yang diperdengarkan dengan kalimat singkat secara berkelompok.
Elaborasi
3)       Siswa bertanya jawab tentang laporan yang diperdengarkan.
4)       Secara berkelompok, siswa menganalisis laporan berdasarkan urutan waktu atau ruang dalam laporan yang diperdengarkan

3. Kegiatan Akhir
Guru bersama-sama dengan  siswa mengadakan refleksi terhadap proses dan hasil belajar.


E.   Media dan Sumber Pembelajaran
1.   Media : Teks Laporan

2.   Sumber Belajar
a.   Wirajaya, Asep Yudha dan Sudarmawati. 2008. Berbahasa dan Bersastra Indonesia untuk SMP/MTs. Kelas VIII. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Hlm.
b.   Kisyani Laksono, dkk. 2008. Contextual Teaching and Learning Bahasa Indonesia: Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah Kelas VIII Edisi 4. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Hlm.
c.   Maryati dan Sutopo. 2008. Bahasa dan Sastra Indonesia 2: untuk SMP/MTs kelas VIII. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Hlm.

E.   Penilaian
a.   Teknik                          : Tes Tertulis
b.   Bentuk instrumen          : Tes uraian

      c.   Soal/Instrumen              : Terlampir 
Batangan, 12 Juli 2010
Guru Mata Melajaran,



Bambang Sukamto, S. Pd., M. Pd.
NIP 19600522 198403 1 004

Tidak ada komentar:

Posting Komentar